Kamis, 31 Maret 2011

Asam Urat

Penyakit asam urat adalah jenis artritis yang sangat menyakitkan yang disebabkan oleh penumpukan kristal pada persendian, akibat tingginya kadar asam urat di dalam tubuh. Sendi-sendi yang diserang terutama adalah jari-jari kaki, dengkul, tumit, pergelangan tangan, jari tangan dan siku. Selain nyeri, penyakit asam urat juga dapat membuat persendian membengkak, meradang, panas dan kaku.
Sekitar 90% penyakit asam urat disebabkan oleh ketidakmampuan ginjal membuang asam urat secara tuntas dari tubuh melalui air seni. Sebagian kecil lainnya karena tubuh memproduksi asam urat secara berlebihan. Penyakit asam urat kebanyakan diderita oleh pria di atas 40 tahun dan wanita yang telah menopause. Penderita asam urat biasanya juga memiliki keluhan lain seperti tekanan darah tinggi, penyakit ginjal, diabetes dan aterosklerosis. Separuh dari penderita asam urat adalah orang yang kegemukan. Bila dibiarkan, penyakit asam urat bisa berkembang menjadi batu ginjal dan mengakibatkan gagal ginjal.

Pantangan Asam Urat
Daftar
Makanan Tinggi Purine
Makanan
Asam Urat
(mg/100g)
Teobromin (kafein cokelat) 2300
Limpa domba/kambing 773
Hati sapi 554
Ikan sarden 480
Jamur kuping 448
Limpa sapi 444
Daun melinjo 366
Paru-paru sapi 339
Kangkung, bayam 290
Ginjal sapi 269
Jantung sapi 256
Hati ayam 243
Jantung domba/kambing 241
Ikan teri 239
Udang 234
Biji melinjo 222
Daging kuda 200
Kedelai & kacang-kacangan 190
Dada ayam dg kulit 175
Daging ayam 169
Daging angsa 165
Lidah sapi 160
Ikan Kakap 160
Tempe 141
Daging bebek 138
Kerang 136
Udang Lobster 118
Tahu 108
Perubahan gaya hidup, konsumsi obat tertentu dan menghindari makanan yang berkadar purin tinggi dapat mengendalikan asam urat. Berikut adalah makanan tinggi purin yang menjadi pantangan bagi penderita asam urat. (Ingat bahwa masing-masing orang memiliki sensitivitas yang berbeda terhadap makanan. Makanan yang sangat cepat menimbulkan serangan asam urat pada satu orang belum tentu menimbulkan efek yang sama pada yang lainnya).
  • Alkohol dan soft drink
  • Melinjo dan emping
  • Kacang-kacangan
  • Jamur, bayam matang, dan sawi
  • Daging kambing
  • Jeroan dan gajih (lemak)
  • Kerang-kerangan
  • Bebek dan kalkun
  • Salmon, mackerel, sarden, kepiting, udang, dan beberapa ikan lainnya
  • Krim dan Es krim
Anjuran
Beberapa hal berikut dianjurkan untuk mengurangi asam urat:
  • Jangan minum aspirin (bila membutuhkan obat pengurang sakit, pilih jenis ibuprofen dan lainnya)
  • Perbanyak minum air putih– terutama bagi penderita yang mengidap batu ginjal– untuk mengeluarkan kristal asam urat di tubuh.
  • Makan makanan yang mengandung potasium tinggi seperti:
    • Sayuran dan buah-buahan
    • Kentang
    • Alpukat
    • Susu dan yogurt
    • Pisang
  • Makan buah-buahan kaya vitamin C, terutama jeruk dan strawberry
  • Aktif secara seksual (Berita bagus! Seks ternyata memperlancar produksi urin sehingga menurunkan kadar asam urat).
  • Konsumsi salah satu produk alami yang dapat menyembuhkan asam urat seperti sidaguri, habbatussauda, brotowali, teh hijau, dll.

Perempuan Lebih Cepat Dewasa Daripada Pria

Dari perkembangan fisik, perempuan lebih cepat mengalami kematangan kedewasaan dibandingkan laki-laki. Oleh karena itu dalam mencapai fase perkembangan kedewasaan, perempuan dianggap lebih dewasa.Kedewasaan ini sendiri dipengaruhi oleh banyak hal seperti pengalaman hidup dan juga situasi sosial di kehidupannya sehari-hari. Pada perempuan berkurangnya kadar hormon estrogen menjelang masa menopause, akan membuat aliran darah berkurang sehingga libido berkurang dan penyakit kian bertambah. Pada perempuan juga berkurangnya massa tulang terjadi lebih cepat yang membuat tulang perempuan lebih cepat rapuh.

Dalam kehidupan seks pun seperti itu, karena perempuan lebih cepat dewasa gairah seks pada masa tua pada perempuan pun cenderung berkurang apalagi setelah mereka dikaruniai anak. Tetapi, perkembangan seks pada pria tetap terus berjalan. Hal ini menjadikan pelajaran mengapa banyak sekali cerita menghebohkan tentang kakek yang menyetubuhi anak kecil. Selidik punya selidik ternyata pasangan dari kakek itu adalah perempuan yang umurnya agak sedikit lebih tua daripada si kakek sehingga pasangannya kurang bisa menyeimbangi si kakek karena pengurangan hormon esterogen pada perempuan yang tidak bisa dihindari seiring bertambahnya usia.




Kedewasaan dan pola pikir wanita dewasa cenderung lebih realistis dan memikirkan kehidupan ke depan. Begitu juga dalam hal memilih calon pasangan, dimana dalam pemilihan haruslah dipikirkan secara masak-masak karena  kepala rumah tangga yang memerintah adalah pria walaupun pekerjaan istri lebih mapan daripada si pria. Dapat kita ketahui bahwa dalam konteks pemikiran si istri, alangkah begitu tidak berharganya suami dimata istri jika si istri lebih mapan. Hal ini bisa saja menyebabkan kisruh rumah tangga yang berkelanjutan karena sebenarnya si istri lebih cenderung untuk mencari seseorang yang lebih dari dia dalam hal apapun.

Selasa, 29 Maret 2011

Lirik Lagu Bunga Citra Lestari feat. Christian Bautista Tetaplah Di Hatiku

Lirik Lagu Bunga Citra Lestari feat. Christian Bautista Tetaplah Di Hatiku

kekasihku sayangku ku ingin kau tahu
hati ini kan selalu menantikan cintamu
*courtesy of LirikLaguIndonesia.net
kaulah yang pertama yang memberi arti cinta
tuk selamanya tetap di hatiku
ingin memelukmu mendekap hangat cintamu
tuk selamanya tetaplah di hatiku

ku beri semua tempatmu dengan kesungguhanku
tak akan ku berbagi meskipun engkau jauh
ku kan selalu merindukanmu
ku kan tetap selalu menjagamu
jangan ada kata berpisah

pegang erat janjiku yakinkan di hatimu
tak akan ku berpaling hanya kau satu di hatiku
ku akan selalu di sampingmu
tak ku biarkan kau jauh
tuk selamanya ku tetap di hatimu

kaulah yang pertama (dan selamanya)
yang memberi arti cinta (untuk dirimu)
tuk selamanya tetap di hatiku
ingin memelukmu mendekap hangat cintamu
tuk selamanya (tuk selamanya)
tuk selamanya (tuk selamanya)
tuk selamanya (tuk selamanya)
tetaplah di hatiku (tetaplah di hatiku)
tuk selamanya ku tetap di hatimu


Minggu, 27 Maret 2011

Kapsaisin

Kapsaisin merupakan zat fitokimia (zat kimiawi pada tumbuh-tumbuhan) dari golongan flavonoid yang memiliki efek antiradang dan antibakteri. Saat kita mengonsumsi cabai, kapsaisin menyebabkan sensasi “terbakar” dari ujung-ujung syaraf di mulut ke otak. Sinyal tersebut segera ditanggapi otak dengan melepaskan endorphin, pemati rasa sakit alami tubuh. Endorphin bereaksi mematikan rasa sakit tersebut dan pada saat yang sama menimbulkan sensasi “high” dan euforia sementara, sama seperti efek candu pada tubuh. Reaksi tubuh lainnya termasuk mempercepat detak jantung yang meningkatkan metabolisme, memperbanyak produksi air liur, keringat dan lendir di hidung. Pada akhirnya semua reaksi tubuh atas rasa pedas cabai membuat orang ketagihan, tak pernah jera, dan malah meningkatkan ambang batas pedasnya setiap kali.

Bila Anda kepedasan, minum air tidak dapat menolong karena kapsaisin tidak larut dalam air. Produk susu dapat menghilangkan rasa pedas karena kasein (sejenis protein) memecahkan ikatan antara reseptor nyeri dan kapsaisin. Jadi, pilihlah produk susu, yogurt, es krim, atau selai kacang untuk menghilangkan rasa pedas.


Nutrisi dalam 100 gram cabai

Energi
414 kkalori
Protein
12.260 g
Total lemak
16.670 g
Karbohidrat
54.660 g
Serat
34.200 g
Kalori dari karbohidrat
42 %
Kalori dari protein
13 %
Kalori dari lemak
45 %
Abu
8.530 g
Air
7.790 g
Vitamin A, IU
34.927 g
Vitamin A, RAF
1746 mcg RAF
Vitamin C, total asam askorbat
64.100 mg
Thiamin
0.349 mg
Riboflavin
0.794 mg
Vitamin B6
3.670 mg
Asam folat, total
100 mcg
Kalsium
278 mg
Zat besi
14.250 mg
Magnesium
170 mg
Fosfor
303 mg
SUMBER
NUTRITIONAL DATA FROM US DEPARTEMENT OF AGRICULTURE

Jumat, 25 Maret 2011

* Teh Sebagai AntiOksidan *

Sudah banyak kita tahu bahwa teh berguna untuk mencegah penyakit kanker, stroke, dan penyakit jantung karena kandungan polifenol yang berguna sebagai antioksidan terdapat di dalam teh.  Senyawa antioksidan adalah senyawa yang dapat menyingkirkan radikal bebas yang menjadi penyebab utama penuaan dan penyakit pada manusia. Dalam teh juga terdapat cathecins yang termasuk salah satu jenis antioksidan dalam teh. Ada cara lain untuk meningkatkan cathecins menjadi lima kali lipat yaitu dengan menambahkan 2-3 sendok perasan air jeruk sitrus (lemon, jeruk limau, atau grapefruit) ke dalam secangkir teh yang telah diseduh selama 3-5 menit dalam air mendidih.  Tetapi cathecins tidak stabil dalam lingkungan yang non-asam, seperti dalam pencernaan dan biasanya yang bisa diserap tubuh kurang dari 20 persen.

National Meeting of the American Chemical Societ, di Boston, Amerika menyebutkan bahwa kandungan polifenol yang terkandung di minuman kemasan sangat sedikit dan mengandung kadar gula yang tinggi jika dibandingkan dengan kita menyeduh teh sendiri dirumah. Hal ini juga disebabkan karena polifenol hanya bisa bertahan tiga jam. Satu kantong teh seberat 2,2 gram bisa mengandung 175 mg polifenol.

Teh bisa untuk mengatasi diare tetapi jika terlalu sering diminum dan terlalu pekat akan menimbulkan konstipasi atau sembelit. Oleh karena itu baiknya teh diseduh tidak lebih dari tiga menit. Selain pada teh, polifenol juga bisa ditemukan pada minyak zaitun, anggur merah, dan teh hijau.

Rabu, 23 Maret 2011

Herpes Zoster

Penyakit ini terjadi sporadis sepanjang tahun tanpa mengenal musim, dikenal sebagai reaktivasi infeksi laten endogen virus varisela zoster. Infeksi ini menyerang kulit dan mukosa. Frekuensi pria dan wanita sama, lebih sering mengenai usia dewasa.

Anamnesis

Gejala biasanya ditandai dengan nyeri, parestesia sepanjang dermatom, gatal, rasa terbakar mulai dari ringan sampai berat. Nyeri dapat menyerupai pleuritis, infark  jantung, nyeri duodenum, kolesistitis, kolik ginjal atau empedu, apendisitis bergantung pada daerah yang terkena.
Gejala konstitusi juga dapat dijumpai, misalnya nyeri  kepala, malese, dan demam. Gejala prodormal dapat berlangsung selama beberapa hari sampai dengan satu minggu.


Pemeriksaan fisis
  • Status generalisata
Keadaan umum dapat bervariasi mulai dari ringan sampai berat. pasien dapat  tampak sakit berat bila kelainannya menyerang daerah mukosa.

  • Status dermatologikus
*Gejala prodormal : lokal, nyeri otot, tulang, pegal, gatal, hiperestesia dan lain-lain; sistemik, malese, demam, pusing timbul papul dan vesikel berkelompok. Kemudian vesikel jernih menjadi keruh dan mengalami stadium krustasi.
* Erupsi kulit berkembang berurutan kulit erimatosa kemudian timbul papul dan vesikel jernih menjadi keruh dan mengalami stadium krustasi.
* Infeksi lanjut : herpes zoster oftalmika, sindrom Ramsay-Hunt dan diseminata
* Komplikasi : neuralgia pasca herpetik (NPH).

Pemeriksaan Penunjang
Pemeriksaan sediaan apus Tzanck ditemukan sel datia berinti banyak.

Kriteria diagnosis
Berdasarkan manifestasi klinis

Tata Laksana

1. Topikal
Usahakan agar vesikel tidak pecah dan cegah infeksi sekunder dengan:
·        Pembersih bedak salisil 2%
·        Bila vesikel sudah pecah atau krustasi dapat diberikan salep/krim antibiotik
·        Bila timbul ulserasi dapat diberikan salep perangsang granulasi dan epitelisasi contoh salep salisil 2% selain pemberian salep krim antibiotik.

2. Sistemik
·        Simtomatik untuk gejala prodormal
·        Bila timbul ulserasi kulit kurang dari 72 jam dapat diberikan asiklovir 5x800 mg/hari atau valasiklovir 3x1.000 mg/hari atau famsiklovir 3x500 mg/hari selama 7 hari
·        Bila terjadi meningitis atau viremia lainnya dapat diberikan asiklovir intravena dengan dosis 10 mg/kgBB/hari, tiga kali sehari.
·        Bila erupsi timbul di area oftalmik, konsulkan ke Departemen mata.
·        Bila terjadi gangguan keseimbangan dan vertigo, tinitus, nistigamus, gangguan pendengaran, konsulkan ke departemen THT.
·        Bila pasien dengan predisposisi NPH dapat segera diberi amitripilin 10-12,5 mg/1x perhari atau garbapetin 100-300 mg/1x perhari sebagai analgetiknya.
·        Asiklovir dapat diberikan pula dalam keadaan :
- Usia 50 tahun dengan lesi lebih dari tiga hari
- Komplikasi mata
- Sindroma Ramsay Hunt
- Penderita dengan imunokompromais
- Masih timbul lesi baru walaupun erupsi sudah lebih 3 hari


Neuralgia pasca herpetik merupakan komplikasi yang sering muncul pada pasien berumur 60 tahun yang ditandai dengan nyeri spontan/alodinia, konstan/intermitten, rasa terbakar/tertusuk, dan lain sebagainya.

Pengobatan Neuralgia Pasca Herpetik
·        Analgetik
-         Amitriptilin 12,5-25 mg/hari, bila tidak teratasi dengan dosis dititrasi setiap 3-5 hari sampai dosis maksimal 75 mg. Kalau tidak ada perubahan konsul neurologi.
-         Atau garbapetin 100-300 mg/hari, bila tidak ada respon dosis ditingkatkan pada hari ke-3 dan seterusnya sampai dosis maksimal 1800-3600 mg/hari.

·        Topikal kapsaisin krim 0,025-0,075%/ lidokain patch 5%

Kriteria penyembuhan
Erupsi kulit stadium krustasi selesai.
Pencegahan dan pendidikan
·        Istirahat selama ada erupsi sampai stadium krustasi
·        Tidak menggaruk lesi

Daftar pustaka
1.     Straus SE, Oxman MN, Schmader K.E. Varisela and herpes zoster. Dalam; Freedberg IM, Elsen AZ, Wolf K, Fitpatric TB (ed). Dermatology in General Medicine, Edisi ke-6. New york: Mc Graw-Hill, 2003:2070-85.
2.     Herpes zoster and postherpetic neuralgia : prevention and management : Mounasey AL., Mathew LG, Slawson DC. Am Fam Physician 2005; 72;1075-80.

Kamis, 17 Maret 2011

Ingin bayi cewek? Perbanyak Sayur!!

Pola makan tinggi sayur sebagai faktor utama keberhasilan untuk memiliki bayi perempuan karena dalam sayur terkandung kalsium dan potasium yang berguna untuk kromosom perempuan. Para ahli menyebutkan, kadar mineral dalam darah mempengaruhi sel telur yang tidak dibuahi sehingga lebih mudah menerima kromosom perempuan. Tetapi lain halnya jika konsumsi buah dan sayur seperti kentang dan pisang, yang tinggi potasium dan diyakini lebih condong ke bayi laki-laki, jadi harus dihindari.

Dikutip dari Tribun Lampung koran harian daerah Lampung, Jum'at 18 Maret 2011 hal 21